Lompat ke isi utama

Berita

Asistensi Mahasiswa Magang di Divisi Penanganan Pelanggaran Bawaslu Kota Bandung

Asistensi Mahasiswa Magang di Divisi Penanganan Pelanggaran Bawaslu Kota Bandung

Sejumlah mahasiswa peserta magang Bawaslu Kota Bandung melakukan asistensi kegiatan magang di Divisi Penanganan Pelanggaran pada Kamis, 09 Desember 2021. Pada kegiatan ini mahasiswa magang diberikan pemaparan materi seputar kewenangan Bawaslu dalam penanganan pelanggaran Pemilu dan Pemilihan.

Beberapa dari peserta magang bergabung pada sesi ini melalui zoom meeting. Pembasan seputar penanganan pelanggaran pemilu, peserta magang diperkenalkan kepada regulasi-regulasi terkait dan sharing pengalaman terjun langsung dilapangan.

Pembahasan ini bertujuan agar mahasiswa mengenal regulasi serta meningkatkan pemahaman peserta magang pada isu-isu kepemiluan yang pernah ditangani secara empirik oleh Bawaslu Kota Bandung.