Lompat ke isi utama

Berita

Rakor Divisi Humas : Bawaslu Kota Bandung Terbaik Dalam Pengelolaan Website

Rakor Divisi Humas : Bawaslu Kota Bandung Terbaik Dalam Pengelolaan Website

CIANJUR – Wawan Kurniawan (Koordiv Humas) serta Maulana Fatahudin (Koorsek) Bawaslu Kota Bandung mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi Divisi Humas Bawaslu Kab/Kota Se-Jawa Barat. Giat ini dilaksanakan pada Senin – Selasa, 19-20 Oktober 2020, di Zuri Resort Cipanas, Kabupaten Cianjur dan dihadiri oleh seluruh jajaran Pimpinan Bawaslu Jawa Barat dan dibuka oleh Pimpinan Bawaslu RI, Fritz Edward Siregar.

Mengawali sambutannya, Fritz menilai bahwa saat ini pengaruh media sangat penting untuk memberikan informasi kepada masyarakat terkait kinerja lembaga Bawaslu selama masa pandemi ini. Menurutnya, humas harus mengambil peran yang signifikan dan pandai memposisikan diri dalam masyarakat.

“Saat ini, media-media kebanyakan mencari headline berita berdasarkan berapa banyak protokol kesehatan yang dilanggar, berapa kasus positif penyelenggara pada tahapan pilkada tahun ini, bukan memberitakan berapa banyak pelanggaran administrasi, tindak pidana pemilu dan politik uang”, ujar Fritz.

Menurutnya, humas sebagai media lembaga menyampaikan informasi kepublik dalam hal ini harus berperan aktif, sehingga publik kembali fokus kepada tahapan pilkada, namun selalu menyampaikan himbauan protokol kesehatan.

Terakhir, sebelum membuka kegiatan dengan simbolis pemukulan gong, Fritz membacakan hasil evaluasi dan penilaian yang dilakukan oleh Bawaslu RI terkait pengelolaan website dan media sosial Bawaslu Kab/Kota Se- Jawa Barat.

“Kami telah melakukan evaluasi dan penilaian terhadap Bawaslu Kab/Kota di Jawa Barat terkait pengelolaan website dan media sosial. Hal ini sangat penting untuk kami lakukan sebagai upaya peningkatan dan memberikan motivasi kepada jajaran untuk selalu komitmen sebagai divisi humas”, imbuhnya.

“Pemegang nilai tertinggi dalam pengelolaan website adalah Bawaslu Kota Bandung. Penilaian ini berdasarkan beberapa point, diantaranya konsisten dalam mengelola website dan selalu update berita/konten, serta website lembaga dan website PPID dibuat terpisah. Kami sampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Bawaslu Kota Bandung”, pungkas Fritz.

Berdasarkan penilaian yang dilakukan oleh Bawaslu RI, Bawaslu Kota Bandung berada pada peringkat pertama, disusul oleh Kabupaten Kuningan dan Kabupaten Majalengka pada peringkat kedua dan ketiga untuk kategori pengelolaan website terbaik non pilkada.